Beranda TNI AD KODIM TMMD KE-125 HADIRKAN HARAPAN BARU; PEMERATAAN PEMBANGUNAN JADI FOKUS UTAMA

TMMD KE-125 HADIRKAN HARAPAN BARU; PEMERATAAN PEMBANGUNAN JADI FOKUS UTAMA

2
0

Bertempat di Ruang Transit Makodim 1707/Merauke, Jln. Raya Mandala, Distrik Merauke, Kabupaten Merauke – Papua Selatan, telah berlangsung kegiatan Rakornis TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 TA. 2025 melalui video conference yang dipimpin oleh Waaster KASAD Bidang Tahwil, Komsos, dan Bakti TNI, Brigjen TNI Toufiq Sobri, M.Han. Kamis (10/7/2025).

Kegiatan Rakornis diikuti oleh jajaran satuan teritorial serta unsur Pemerintah Daerah dari seluruh Indonesia, termasuk Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Johny Nofriady, S.E., M.Han dan Bupati Merauke Yoseph Bladib Gebze, S.H., LL.M. Acara ini menjadi momentum penting dalam menyusun rencana dan sasaran Program TMMD terpadu Tahun 2025.

Tema ”Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan dan Ketahanan Nasional di Wilayah”, kegiatan diawali dengan laporan Ketua Panitia, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, serta do’a bersama.

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Toufiq Sobri menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta, baik yang hadir secara langsung maupun virtual, serta ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dan para mitra yang telah mensukseskan Program TMMD. ”TMMD bukan hanya milik TNI, tetapi merupakan program kolaboratif antara TNI, Pemerintah Daerah dan Masyarakat demi percepatan pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat”. tegasnya.

Lebih lanjut, Brigjen TNI Toufiq Sobri menekankan pentingnya sinergi antara Dansat Satuan Teritorial dan Pemerintah Daerah, terutama dalam kondisi efisiensi anggaran TA. 2025 serta mendorong agar Rakornis dijadikan wadah tukar pikiran antar instansi. Kemudian kegiatan dilanjutkan paparan oleh Ir. Birendrajana, M.T. (Direktur Sistem dan Strategi Pengelolaan SDA Kemen PUPR), Kolonel Inf M. Herry Subagyo, S.I.P. (Sekretaris PJO TMMD Ke-125) dan Kolonel Inf Slamet Supriyanto, S.I.P., M.M. (Kasubdisfung Dispenad) yang juga membahas Lomba Karya Jurnalistik TMMD Ke-125.

Usai sesi diskusi dan tanya jawab, dilanjutkan penyerahan hadiah Lomba Karya Jurnalistik TMMD Ke-124, kemudian ditutup dengan lagu “Bagimu Negeri.” Turut hadir Leo Patria Mogot, S.T., M.T. (Kadis PUPR Kab. Merauke), Lettu Czi Sage (Pasiter Kodim 1707/Merauke), Elis Damanik dan Bapak Ansel (Kabid PERKIM Kab. Merauke), Yohanes R. (Staf Bappeda dan Litbang) dan Charlie Sarimar (Kabid Perikanan Kab. Merauke).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini