Beranda TNI AD KODIM Babinsa Sidey Imbau Pekerjaan Bangunan Perhatikan Faktor Keamanan Saat Bekerja

Babinsa Sidey Imbau Pekerjaan Bangunan Perhatikan Faktor Keamanan Saat Bekerja

17
0

MANOKWARI – Komunikasi Sosial (Komsos) memang sudah menjadi tugas pokok bagi aparat teritorial, seperti yang rutin dilakukan Babinsa Koramil 1801-06/Sidey Serka Sutriyo dan Koptu Kristiyono di wilayah binaannya di Kampung Sidey Makmur Distrik Sidey, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, Kamis (21/11).

Serka Sutriyo dan Koptu Kristiyono melaksanakan Komsos dengan pekerja bangunan yang sedang membuat Rumah warga di wilayah tersebut.

“Mari Kita bersama meningkatkan kerja sama dan bersinergi, serta terus berkoordinasi demi terciptanya keamanan dan kenyamanan baik siang hari maupun malam hari,” ujar Koptu Kristiyono

Ia juga mengajak para pekerja untuk selalu memperhatikan faktor keamanan agar tehindar dari kejadian yang tidak diingikan. Babinsa juga menyampaikan akan terus membantu keulitan warga karena hal tersebut merupakan tugas pokok TNI AD, menciptkan kondisi wilayah yang kondusif dan terjalin hubungan silatuhrami yang baik diantara warganya.

Bapak Agus Salim mengapresiasi dan berterima kasih atas kunjungan, arahan serta masukan dari Babinsa Koramil 1801-06/Sidey

Diakhir Komsosnya, Koptu Kristiyono berharap, warga di wilayah binaannya bisa terus bekerja sama dan bersinergi demi keamanan dan kenyamanan lingkungan.(1801).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini