NTT-KEFAMENANU, Selasa (11/03/2025)., Semangat kebersamaan terus berkobar di Desa Lanaus. Personel Satgas TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU, yang terdiri dari TNI-Polri, bersama masyarakat setempat tak mengenal lelah dalam menyelesaikan pembangunan SDN Lanaus. Mereka bekerja sama merapikan berbagai sisi bangunan agar siap digunakan dalam waktu dekat.
Tak hanya sekadar menyelesaikan pembangunan, mereka juga memastikan setiap detail diperhatikan dengan baik. Mulai dari perapihan sisa bangunan hingga pemadatan area sekitar, semuanya dilakukan dengan penuh ketelitian demi menjamin kualitas bangunan.
Serka Benjamin Baloc menegaskan bahwa proyek ini adalah wujud nyata kepedulian terhadap dunia pendidikan. “Kami ingin sekolah ini benar-benar siap dan nyaman bagi para siswa. Ini adalah langkah kecil, tapi berdampak besar bagi masa depan anak-anak di sini,” ujarnya.
Dengan kerja keras dan kekompakan yang terus dijaga, gedung baru SDN Lanaus semakin mendekati tahap akhir. Dalam waktu dekat, anak-anak di desa ini akan memiliki ruang belajar yang lebih layak dan mendukung proses pendidikan mereka.
(PENDIM 1618/TTU).