Beranda TMMD TNI dan Warga Bahu-Membahu Bangun Rumah Layak Huni

TNI dan Warga Bahu-Membahu Bangun Rumah Layak Huni

8
0

BARITO KUALA – Pembangunan rumah milik Kai Zaini di Desa Tumih, Kecamatan Wanaraya, menjadi bukti nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat melalui program TMMD Ke-126 Kodim 1005/Barito Kuala.

Peltu Hari Maladi terlihat memimpin langsung pemasangan teras rumah, dibantu warga sekitar yang antusias ikut bergotong royong. Kehadiran TMMD ini bukan sekadar proyek fisik, namun juga memperkuat ikatan sosial antara prajurit dan masyarakat desa.

“Program ini sangat dirasakan manfaatnya oleh warga. Selain rumah direhab, warga juga ikut belajar tentang kebersamaan dan gotong royong,” ujar salah satu warga, Senin (3/11).

Dan SSK TMMD Ke-126, Kapten Inf Tri Hendro, menjelaskan bahwa dari dua rumah sasaran, satu rumah milik Kai Salamun sudah rampung dikerjakan, sementara rumah Kai Zaini kini dalam tahap penyelesaian.

“Kami optimis semua sasaran akan selesai tepat waktu dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Keberadaan TMMD di Desa Tumih juga menghidupkan kembali semangat kerja bersama dan menumbuhkan rasa saling membantu antarwarga.(1005).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini