Muna Barat – Menjelang penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Tahun 2025, Satuan Tugas (Satgas) TMMD Kodim 1416/Muna terus bekerja keras menuntaskan seluruh sasaran fisik di Kabupaten Muna Barat. Hingga Rabu (19/3/2025), seluruh pekerjaan telah mencapai progres 100 persen.
Komandan Kodim 1416/Muna, Letkol Inf Gilles R.B. Hogendorp, S.I.P., selaku Dansatgas TMMD 123, memastikan bahwa seluruh target akan rampung sebelum upacara penutupan yang rencananya akan dipimpin oleh Danrem 143/HO dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Muna Barat.
“Kita pastikan semua sasaran rampung sebelum upacara penutupan. Saat ini, sasaran fisik utama sudah selesai 100 persen, termasuk sasaran tambahan program unggulan KASAD,” tegasnya.
Selain pembangunan fisik, program non-fisik TMMD juga telah selesai sepenuhnya. Program ini mencakup berbagai kegiatan sosial dan edukatif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan kerja keras dan sinergi yang baik, apa yang telah kami bangun ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Muna Barat,” tambah Dandim.
Dengan selesainya seluruh sasaran fisik dan non-fisik, TMMD ke-123 di Kabupaten Muna Barat telah berhasil mencapai tujuannya dalam mempercepat pembangunan infrastruktur serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.