Beranda TMMD Semangat TMMD Ke-123! Dandim 1618/TTU Cek Langsung Pembangunan Ruang Kelas SDN Lanaus.

Semangat TMMD Ke-123! Dandim 1618/TTU Cek Langsung Pembangunan Ruang Kelas SDN Lanaus.

3
0

NTT – KEFAMENANU, Senin (10/03/2025)., Komitmen tanpa henti terus ditunjukkan oleh Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dalam mengawal kesuksesan program TMMD Ke-123 Kodim 1618/TTU. Hari ini, selaku Dansatgas TMMD Ke-123, ia kembali turun langsung ke lokasi untuk meninjau progres pembangunan 4 ruang kelas baru SDN Lanaus yang telah mencapai 70%.

Pembangunan sekolah dengan total ukuran 8×32 meter ini masih dalam tahap penyelesaian, dengan dimensi setiap ruang kelas berukuran panjang 8 meter, lebar 8 meter, dan tinggi 5 meter., Dalam peninjauannya, Dandim 1618/TTU memastikan setiap aspek pembangunan berjalan sesuai dengan rencana dan standar kualitas yang telah ditetapkan.

“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan ini benar-benar berkualitas dan dapat dimanfaatkan oleh anak-anak SDN Lanaus dalam jangka waktu panjang. Setiap detail pengerjaan harus diperhatikan agar gedung ini kokoh dan nyaman digunakan,” ujar Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E.

Selain itu, ia juga berdialog dengan personel Satgas TMMD dan masyarakat yang terlibat dalam proses pembangunan. Semangat gotong royong dan kebersamaan yang ditunjukkan antara TNI dan warga menjadi faktor utama keberhasilan pembangunan ini.

Dengan progres yang terus meningkat, diharapkan pembangunan sekolah ini dapat segera selesai dan digunakan oleh siswa-siswi SDN Lanaus untuk menunjang proses belajar yang lebih nyaman dan berkualitas.

(PENDIM 1618/TTU).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini