Tarakan – Di sela-sela kesibukan melaksanakan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123, kedekatan antara anggota Satgas TMMD Kodim 0907/Tarakan dan warga RT.16, Kelurahan Karang Harapan, Kecamatan Tarakan Barat, semakin terasa erat. Salah satu momen yang memperkuat kebersamaan ini adalah saat mereka menikmati secangkir kopi bersama, menjadikannya simbol kedekatan dan kepedulian warga terhadap para prajurit yang bertugas.
Tanpa diminta, warga setempat dengan sukarela menyediakan minuman dan makanan bagi anggota Satgas yang tengah bekerja. Sertu Tayid, salah satu personel Satgas TMMD, mengungkapkan bahwa perhatian warga menjadi penyemangat tersendiri dalam menjalankan tugas.
“Tak jarang warga datang membawa kopi atau makanan bagi kami. Ini bukan sekadar pemberian, tapi bukti nyata bahwa kami diterima sebagai bagian dari mereka, seperti keluarga sendiri,” ujarnya, Sabtu (22/02/2025).
Lebih lanjut, Sertu Tayid menegaskan bahwa program TMMD bukan sekadar pekerjaan, tetapi merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat. Ia menekankan filosofi yang dipegang teguh oleh prajurit TNI, yakni rakyat adalah ibu kandung TNI.
Di sela-sela tugas pembangunan, anggota Satgas TMMD juga menyempatkan diri untuk berkomunikasi sosial (komsos) dengan warga. Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan, tetapi juga menjadi ajang untuk mendengar aspirasi masyarakat serta memahami lebih dalam kebutuhan mereka.
Dengan semangat kebersamaan yang terjalin kuat, diharapkan program TMMD ke-123 di Tarakan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.