TOLIKARA – Dalam rangka Minggu kasih, Personel Pos Kanggime Satgas Yonif 614/RJP membagikan 150 Snack kepada anak – anak Papua usai melaksanakan ibadah Minggu yang bertempat di Gereja Eklesia, Desa Laor, Distrik Kanggime, Kabupaten Tolikara, Papua Pegunungan, Minggu, (12/01).
Personel Pos Kanggime rutin melaksanakan kegiatan keagamaan setiap minggu di Gereja Eklesia, Satgas juga turut memberikan apresiasi kepada anak – anak yang rajin beribadah dengan membagikan Snack sebagai bentuk perhatian dan dukungan.
Danpos Kanggime Lettu Inf Nurul Jasuli menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada anak – anak Distrik Kanggime yang tetap setiap dan rutin beribadah.
“Kami berharap dengan pemberian Snack kepada anak – anak menambah semangat dalam beribadah dan berdo’a, sehingga mereka semakin rajin dalam mengikuti ibadah di gereja,” ucap Danpos.
Pendeta Gereja Eklisia Tomas Karibo turut mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Pos Kanggime. “Kami sangat berterima kasih kepada bapak TNI atas perhatian kepada masyarakat, khususnya anak – anak sehingga dengan adanya pembagian Snack membuat anak – anak dalam beribadah dan berdo’a,” ujarnya.
Kegiatan ini merupakan sinergitas yang baik antara TNI dengan masyarakat, sehingga menambah mempererat hubungan kekeluargaan dengan warga Papua.
SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614).