Beranda TMMD Satgas TMMD Percepat Pengecatan dan Pemasangan Pintu di RTLH Matansala

Satgas TMMD Percepat Pengecatan dan Pemasangan Pintu di RTLH Matansala

1
0

Morowali – Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Matansala, Kecamatan Bungku Tengah, yang menjadi salah satu sasaran fisik TMMD ke-123 Kodim 1311/Morowali, terus menunjukkan perkembangan pesat. Hingga Jumat (14/03/2025), progres pekerjaan telah mencapai 87%.

Tahap pengerjaan saat ini mencakup pengecatan dinding serta pemasangan pintu dan jendela guna menyempurnakan bangunan. Satgas TMMD bersama warga setempat bekerja secara gotong royong untuk memastikan pembangunan berjalan lancar dan sesuai target waktu yang telah ditetapkan.

Dengan pencapaian ini, RTLH di Desa Matansala hampir siap untuk dihuni. Keberadaan rumah layak huni ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup penerima manfaat, sejalan dengan komitmen TMMD dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

Pekerjaan masih akan terus dikebut dalam beberapa hari ke depan untuk memastikan seluruh tahapan terselesaikan dengan baik sebelum penutupan program TMMD ke-123.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini