Beranda TMMD Satgas TMMD Kodim Tabanan Gelar Sosialisasi Lingkungan Hidup Kepada Masyarakat Desa Wanagiri

Satgas TMMD Kodim Tabanan Gelar Sosialisasi Lingkungan Hidup Kepada Masyarakat Desa Wanagiri

2
0

Tabanan – Dalam rangka mendukung program sasaran non-fisik, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1619/Tabanan menggelar sosialisasi tentang lingkungan hidup dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tabanan, Ir. I Gusti Putu Ekayana, M.Si., yang memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Bertempat di Wantilan Pura Puseh Adat Sarinbuana, Desa Wanagiri, Kec. Selemadeg, Kab. Tabanan, Senin (17/3/2025)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh anggota Satgas TMMD, perangkat desa, tokoh masyarakat, serta warga sekitar. Dalam paparannya, Ir. I Gusti Putu Ekayana, M.Si. menekankan pentingnya kesadaran kolektif dalam menjaga lingkungan, mulai dari pengelolaan sampah, pelestarian sumber daya alam, hingga upaya mitigasi perubahan iklim.

“Kebersihan dan kelestarian lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga seluruh elemen masyarakat. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat lebih peduli terhadap lingkungan dan menerapkan pola hidup ramah lingkungan,” tegas Ir. I Gusti Putu Ekayana, M.Si.

Dilokasi yang berbeda Dansatgas TMMD Kodim Tabanan, Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, S.I.P., selaku Dansatgas TMMD ke-123, menyampaikan bahwa program sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya membangun kesadaran masyarakat untuk hidup lebih sehat dan lestari. “Melalui program TMMD, kita tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga membangun pola pikir dan kesadaran masyarakat terhadap lingkungan,” terangnya.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat dapat lebih aktif dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Satgas TMMD ke-123 Kodim Tabanan akan terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan berkelanjutan, baik secara fisik maupun non-fisik”. Pungkas Dansatgas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini