Sukamara – Anggota Satgas TMMD Reguler ke-123 Kodim 1014/Pbn dengan sigap membantu operator alat berat dalam melakukan persiapan sebelum bekerja di Desa Nibung, Kecamatan Jelai, Kabupaten Sukamara, Jumat (21/02/2025).
Agar semua berjalan dengan lancar, operator alat berat terlihat mengecek kondisi mesin dan kelengkapan alat sebelum dioperasikan di lokasi kegiatan TMMD. Pemeriksaan ini meliputi pengecekan bahan bakar, oli, serta komponen utama lainnya untuk memastikan alat berat dapat berfungsi dengan optimal selama pengerjaan proyek.
Keberadaan alat berat sangat penting dalam pelaksanaan TMMD ke-123, karena dapat mempercepat penyelesaian pekerjaan dan mempermudah proses pembangunan infrastruktur. Salah satu anggota Satgas TMMD, Praka Deby, turut membantu operator menangani kendala ringan pada mesin sebelum alat berat mulai beroperasi.
“Ini merupakan bentuk kepedulian dan semangat gotong royong yang sudah tertanam dalam pelaksanaan TMMD,” ujar Praka Deby. Ia menegaskan bahwa membantu sesama adalah tugas setiap manusia, bukan hanya bagi TNI.
“Terlebih dalam kegiatan ini, kita membantu operator yang akan bekerja membuat jalan bagi kepentingan masyarakat. Tentu ini sangat penting dan harus kita dukung sepenuhnya,” tambahnya.
Semangat kebersamaan dan gotong royong terus menjadi bagian dari pelaksanaan TMMD, demi mewujudkan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat setempat.