SINJAI. Sebagai penanda sejarah dan bukti nyata program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123, Satgas TMMD Kodim 1424/Sinjai melanjutkan pembangunan tugu prasasti kecil di Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai. Pembuatan tugu ini bertujuan untuk mengabadikan keberhasilan program TMMD di desa tersebut sekaligus menjadi simbol kemanunggalan TNI dengan rakyat, Kamis (13/3/2025).
Pembangunan tugu prasasti ini dilakukan sebagai bagian dari tahap akhir pelaksanaan TMMD ke-123. Satgas TMMD bersama masyarakat setempat bergotong-royong dalam pemasangan struktur tugu.
Dengan dibuatnya tugu prasasti kecil ini, program TMMD ke-123 di Desa Lamatti Riawang semakin mendekati tahap akhir. Masyarakat diharapkan dapat terus menjaga dan merawat hasil pembangunan yang telah diberikan, sehingga manfaatnya dapat dirasakan dalam jangka panjang.
Program TMMD tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga membangun kebersamaan dan memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat. Tugu prasasti ini akan berdiri sebagai bukti bahwa TNI hadir, bekerja, dan mengabdi untuk masyarakat demi kemajuan desa dan kesejahteraan bersama.