Beranda TMMD Satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai dengan Penuh Semangat Siapkan Material Pasir Menggunakan...

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai dengan Penuh Semangat Siapkan Material Pasir Menggunakan Alat Tradisional

1
0

SINJAI. Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1424/Sinjai terus menunjukkan semangat juang dalam menyelesaikan pembangunan jembatan di Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai. Demi memastikan kualitas material yang digunakan, para prajurit bersama warga menyiapkan pasir dengan menggunakan alat tradisional seperti ayakan pasir, Jumat (14/3/2025).

Dengan penuh semangat, anggota Satgas TMMD terlihat mengayak pasir secara bergantian, sementara warga turut membantu dalam pengangkutan dan pencampuran material. Proses ini dilakukan dengan penuh kebersamaan dan gotong royong, mencerminkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa.

Pembangunan jembatan ini merupakan salah satu sasaran fisik utama dalam program TMMD ke-123. Dengan dedikasi dan kerja keras Satgas TMMD serta dukungan masyarakat, proyek ini diharapkan selesai tepat waktu dan segera bisa digunakan untuk menunjang aktivitas warga sehari-hari.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini