Beranda TMMD RTLH Hampir Rampung, Satgas TMMD ke-123 Genjot Plesteran Akhir.

RTLH Hampir Rampung, Satgas TMMD ke-123 Genjot Plesteran Akhir.

16
0

NTT-KEFAMENANU., Mendekati tahap akhir, pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dalam program TMMD ke-123 Kodim 1618/TTU terus dikebut. Senin (17/03/2025), personel Satgas TMMD bekerja ekstra untuk menyelesaikan proses plesteran, memastikan bahwa rumah ini siap dihuni dengan nyaman.

Dinding demi dinding diratakan dengan adonan semen, setiap sudut diperiksa agar hasilnya maksimal. Di bawah komando Serda Ferdinan Auri, para tukang memastikan kualitas pekerjaan tetap terjaga.

“Kami tidak hanya membangun rumah, tapi juga harapan bagi mereka yang membutuhkan,” ujar Serda Ferdinan sambil memeriksa ketebalan plesteran di salah satu dinding.

Bagi warga Desa Lanaus, rumah ini bukan sekadar tempat tinggal, tetapi simbol kepedulian dan kerja keras Satgas TMMD ke-123. Hunian yang lebih layak akan membawa perubahan besar dalam kehidupan penerima manfaat.

(PENDIM 1618/TTU).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini