Klungkung,- Pjs Danramil 1610-01/Klungkung Lettu Inf I Nyoman Surata menghadiri kegiatan Mini Loka Karya rapat koordinasi lintas sektor bidang kesehatan dalam rangka menjalin kerjasama di bidang kesehatan tingkat Kecamatan Klungkung Wilayah Puskesmas Klungkung I Gelgel, Jumat ( 21/02/25 ).
Dihadiri langsung Camat Klungkung, kegiatan yang dilaksanakan di ruang pertemuan UPTD Puskesmas Klungkung I Gelgel, Desa Gelgel, Kecamatan Klungkung tersebut turut menghadirkan Kepala UPTD Puskesmas Klungkung I Gelgel beserta instansi terkait serta perangkat desa dan kader Posyandu wilayah Puskesmas Klungkung I Gelgel.
Dalam sambutannya, Camat Klungkung menyampaikan kegiatan Mini Loka Karya rapat koordinasi lintas sektor bidang kesehatan ini rutin dilaksanakan setiap tiga bulan dan ini merupakan awal periode tahun 2025. Kegiatan ini sangat penting karena merupakan tindak lanjut yang harus dilaksanakan untuk memberikan pelayanan dibidang kesehatan kepada masyarakat agar lebih optimal,”ungkapnya.
Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Klungkung I Gelgel dalam paparannya menjelaskan terkait kebijakan dan program baru dimana program pemeriksaan kesehatan gratis ( PKG ) yang bertepatan dengan hari ulang tahun, dimana dalam mekanismenya akan dibagi menjadi 4 kelompok sasaran yaitu kelompok usia 2 hari, kelompok usia 1 – 6 tahun, kelompok usia 18-59 tahun dan terakhir kelompok usia 60 tahun ke atas.
Program tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan, sehingga mendorong pencegahan penyakit yang efektif dan penanganan yang lebih terarah,”ungkapnya.
Pjs Danramil 1610-01/Klungkung Lettu Inf I Nyoman Surata mengatakan, kesehatan adalah hal dasar. Pasalnya dengan memiliki kesehatan yang baik, tentu aktifitas akan berjalan dengan baik pula.
Dalam mewujudkan pelayan serta kualitas kesehatan masyarakat yang baik tentu harus didukung oleh berbagai faktor. Tidak hanya dari intstansi terkait semata, namun diperlukan sinergitas dan kerjasama lintas sektor, salah satunya dengan wadah Mini Loka Karya ini, ”tuturnya.
Pada kesempatan ini pula, dirinya berharap terkait kondisi cuaca yang masih tak menentu saat ini dalam rangka antisipasi timbulnya DBD, dapat kiranya dilakukan kegiatan fogging,”jelasnya.
Pihaknya pastinya akan siap bersinergi dan berkontribusi bersama Pemcam maupun instansi dan unsur terkait di wilayah demi peningkatan pelayanan dan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya di wilayah Puskesmas Klungkung I Gelgel,”teggasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).