Beranda TNI AD KODIM Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke 79, Letkol Armen Sampaikan Bersama...

Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke 79, Letkol Armen Sampaikan Bersama Rakyat Kita Kuat

22
0

Klungkung,- Puncak peringatan Hari Juang TNI-AD Ke-79 Tahun 2024 digelar serenatk oleh seluruh Satuan TNI-AD di setiap wilayah, Minggu ( 15/12/24 ).

Peringatan upacara peringatan Hari Juang TNI-AD Tahun 2024 itupun juga digelar di Makodim 1610/Klungkung yang dipimpin insoektur upacara Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ).

Prosesi upacara itupun berjalan dengan penuh khidmat. Dalam kegiatan tersebut Dandim Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) membacakan amanat dari Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Hari Juang TNI AD kita peringati merupakan hari bersejarah yang menjadi tonggak perjalanan TNI AD. Peringatan ini membawa kita kembali mengenang perjuangan para pahlawan bersama-sama dengan seluruh rakyat Indonesia, khususnya dalam mempertahankan kedaulatan negara dan kemerdekaan bangsa.

Sesuai tema dalam peringatan tahun ini “TNI AD Berjuang Bersama Rakyat”, mengingatkan kita bahwa kekuatan TNI AD tidak hanya berasal dari kedisiplinan dan kemampuan militernya, tetapi juga dari sinergi yang kokoh dengan rakyat,”ungkapnya.

Pada kesempatan ini, saya ingin mengingatkan kepada seluruh prajurit, bahwa amanah besar kita adalah menjaga kepercayaan rakyat. Jadilah patriot yang selalu berpihak kepada rakyat. Perkuat jiwa korsa dan pastikan setiap langkah mencerminkan nilai-nilai luhur TNI AD. Teruslah berinovasi, bekerja keras, dan berbuat terbaik dalam setiap pengabdian,”terangnya.

Saya juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus bersatu, saling mendukung dan bersama-sama mewujudkan visi besar Presiden Bapak Prabowo menuju Indonesia Emas 2045 secara gemilang,”imbuhnya.

Sementara itu, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) mengajak seluruh prajurit dan PNS di lingkungan Makodim untuk bisa menjadikan peringatan Hari Juang TNI-AD ini sebagai momen untuk meningkatkan semangat maupun jiwa patriotime, nasionalisme dan solidaritas.

Tentunya, momen ini bisa dijadikan landasan untuk terus meningkatkan pengabdian, dan meningkatkan Kemanunggalan TNI dan rakyat,”. Ingat kita lahir dari rakyat, berjuang bersama rakyat dan pada saatnya nanti akan kembali ke rakyat. “TNI AD Berjuang Bersama Rakyat” dan bersama rakyat kita kuat, “pungkas Dandim. ( Pendim 1610/Klungkung ).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini