SINJAI. Personel Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 1424/Sinjai terus menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya. Dengan penuh semangat, mereka menyiapkan bahan material guna melanjutkan pembangunan jembatan di lokasi sasaran, Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, Senin (24/02/2025).
Salah satu aktivitas yang dilakukan adalah pemotongan besi sebagai bagian dari rangka utama jembatan. Kegiatan ini dilakukan secara bergotong-royong oleh anggota Satgas TMMD bersama masyarakat setempat guna memastikan pembangunan berjalan sesuai target.
Kepala Tukang Satgas TMMD Kodim 1424/Sinjai, Serma Bakri, mengatakan bahwa kesiapan bahan material menjadi faktor penting dalam percepatan pembangunan jembatan yang akan menghubungkan desa-desa sekitar.
“Proses pemotongan dan persiapan besi untuk rangka jembatan harus dilakukan dengan teliti agar konstruksi yang dibangun kuat dan tahan lama. Kami bersyukur semangat personel dan masyarakat tetap tinggi dalam menyelesaikan proyek ini,” ujar Serma Bakri
Di lokasi kegiatan, terlihat anggota Satgas TMMD dengan sigap mengoperasikan alat pemotong besi dan menyusunnya sesuai rancangan yang telah ditentukan. Warga desa pun turut membantu dengan menyediakan tenaga tambahan guna mempercepat proses pengerjaan.
Masyarakat yang ikut serta dalam kegiatan ini mengaku sangat antusias dan berterima kasih atas bantuan dari Satgas TMMD. Mereka berharap jembatan yang tengah dibangun segera rampung, sehingga dapat mempermudah akses transportasi serta meningkatkan perekonomian warga.
Dengan semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat, pembangunan jembatan ini diharapkan dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat besar bagi kesejahteraan warga sekitar.