KODIM 1605/BELU, Anggota Babinsa Koramil 1605-04/Betun yang dipimpin oleh Serma Marcos Gomes ikut berpartisipasi dalam kegiatan penghijauan berupa penanaman anakan pohon bambu di tanggul sungai Benenai Dusun Kobadiin, Desa Naimana, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka, Jumat (7/2/2025).
Kegiatan penanaman anakan pohon bambu yang di prakarsai oleh Komunitas Wartawan Malaka ini dalam rangka memperingati hari Pers Nasional yang ke – 40 yang di akan peringati pada tanggal 09 Februari 2025 mendatang.
Penanaman anakan pohon bambu di sepanjang tanggul sungai Benenai tersebut juga dihadiri oleh Kepala Desa Naimana bersama aparat Desa dan warga dusun Kobadiin, Desa Naimana.
Serma Marcos Gomes mengatakan, sebagai seorang aparat teritorial, para anggota Babinsa Koramil Betun sangat mendukung kegiatan seperti ini, karena manfaatnya dapat di rasakan oleh semua lapisan masyarakat bahkan sampai anak cucu.
Menurut Serma Marcos Gomes penanaman pohon bambu ini merupakan salah satu solusi alternatif yang efektif dalam mencegah bencana tanah longsor, maupun bencana alam banjir yang setiap tahun selalu melanda wilayah ini.
“Penanaman bambu di daerah pinggir sungai Benenai ini merupakan bagian dari upaya membangun kekuatan tanah di sepanjang daerah aliran sungai guna mengurangi risiko banjir” ucap Serma Marcos.
Oleh karena itu Ia berharap warga masyarakat setempat dapat merawat dan mengawasi perkembangan pertumbuhan tanaman pohon bambu yang ditanam ini sehingga dapat membantu menjaga kekuatan tanah terutama pada area tanah yang terjal.
Pada kesempatan itu, Serma Marcos Gomes juga mengucapkan selamat Hari Pers Nasional yang ke 40 kepada seluruh insan pers khususnya yang bertugas di wilayah Kabupaten Malaka, semoga dengan momentum ini dapat membawa perubahan dan bermanfaat dalam pembangunan kehidupan masyarakat.