Beranda TMMD Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Kodim 1420/Sidrap Rutin Gelar Safari Subuh dan Komsos...

Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Kodim 1420/Sidrap Rutin Gelar Safari Subuh dan Komsos di Wilayah Binaan

1
0

SIDRAP – Komitmen untuk memperkuat hubungan harmonis dan kedekatan emosional dengan masyarakat terus diwujudkan oleh jajaran BBabinsa di bawah naungan Kodim 1420/Sidrap. para Babinsa melaksanakan kegiatan rutin Safari Subuh Berjamaah yang dilanjutkan dengan Komunikasi Sosial (Komsos) bertempat di masjid-masjid yang ada di wilayah binaan masing-masing, Sabtu, 01 November 2025,

Kegiatan Safari Subuh ini dipilih sebagai waktu yang strategis untuk beribadah sekaligus berinteraksi langsung dengan warga. Setelah selesai melaksanakan salat Subuh berjamaah, para Babinsa memanfaatkan momen tersebut untuk ber-Komsos, sebuah upaya yang efektif untuk menjalin silaturahmi, mendengarkan aspirasi, serta menyerap informasi dan perkembangan situasi yang terjadi di tengah masyarakat.

“Melalui Safari Subuh dan Komsos ini, kami ingin memastikan bahwa kehadiran TNI, khususnya Babinsa, benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar salah satu perwakilan Babinsa Kodim 1420/Sidrap. “Selain ibadah, kegiatan ini menjadi wadah kami untuk bertukar pikiran, memberikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban, serta memperkuat rasa persaudaraan dan kebersamaan antara TNI dan rakyat.”

Masyarakat setempat menyambut baik dan mengapresiasi inisiatif para Babinsa. Mereka menilai kegiatan keagamaan yang dilanjutkan dengan dialog santai ini semakin mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan rasa kebersamaan dalam menjaga stabilitas wilayah.

Diharapkan, dengan semakin intensifnya kegiatan seperti ini, sinergi antara TNI dan masyarakat akan semakin kuat, sehingga tercipta kondisi wilayah Sidrap yang aman, tenteram, dan kondusif.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini