ACEH BARAT – Babinsa Koramil 03 Kaway XVI Kodim 0105 Abar, Serda Darma, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di Desa Gampong Mesjid, Kecamatan Kaway XVI, Kabupaten Aceh Barat, pada Sabtu (02/08/2025).
Dalam kegiatan ini, Serda Darma membahas tentang pentingnya menjaga lingkungan dan mencegah Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). “Kami ingin warga memahami pentingnya menjaga lingkungan dan mencegah Karhutla, karena hal ini dapat berdampak besar pada kehidupan masyarakat dan lingkungan sekitar,” kata Serda Darma.
Serda Darma juga memberikan penjelasan tentang cara-cara mencegah Karhutla dan pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan. Ia juga menekankan bahwa Babinsa akan selalu siap membantu dan mendukung masyarakat dalam menjaga lingkungan dan mencegah Karhutla.
Warga Desa Gampong Mesjid menyambut baik kegiatan Komsos ini dan berterima kasih kepada Serda Darma atas perhatian dan kepeduliannya. “Kami sangat berterima kasih atas kegiatan Komsos ini. Semoga kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesadaran kami dalam menjaga lingkungan dan mencegah Karhutla,” kata salah satu warga.
