Lumajang, Dalam upaya menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan nyaman bagi anak-anak, Babinsa Rowokangkung Koramil 0821-16/Rowokangkung, Koptu Heru Suprayitno, memberikan sosialisasi tentang bullying dan kedisiplinan kepada siswa SDN Rowokangkung 05, Kecamatan Rowokangkung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (5/2/2025).
Dalam kegiatan itu, Koptu Heru menjelaskan pentingnya memahami dampak negatif bullying serta bagaimana cara mencegahnya. Ia menekankan bahwa perundungan dapat berdampak buruk pada mental dan perkembangan anak, sehingga semua pihak harus berperan aktif dalam mencegahnya.
“Kegiatan ini juga sebagai bentuk edukasi dalam melakukan pencegahan perundungan di lingkungan anak-anak. Oleh karena itu, perlu adanya sinergi dari semua pihak, sehingga kasus bullying di lingkungan pendidikan maupun di masyarakat dapat dicegah,” ujar dia.
Sementara itu, Kepala SDN Rowokangkung 05, Sri Suharini, S.Pd., menyampaikan, bahwa dengan adanya sosialisasi tersebut, diharapkan para siswa dapat lebih memahami bagaimana cara bersikap baik terhadap teman-temannya serta membangun lingkungan sekolah yang lebih aman dan nyaman bagi semua.
“Kami sangat berterima kasih atas sosialisasi yang diberikan Babinsa. Ini sangat bermanfaat bagi siswa agar mereka lebih memahami dampak buruk bullying dan pentingnya menjaga sikap disiplin dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.
Kegiatan pemberikan sosialisasi tersebut, nantinya akan bermanfaat kepada siswa tentang pentingnya menghargai sesama dan menciptakan suasana belajar yang kondusif. (Pendim0821)