BARITO KUALA – Kasdim 1005/Barito Kuala Mayor Inf M. Zaed menghadiri kegiatan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Pada Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Barito Kuala Tahun 2024. Acara ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Kuala di Gedung Pendopo Agung Ardji Krio Sentono Pawon Tologo, Jl. Trans-Kalimantan No.2, KM.7, Kelurahan Handil Bakti, Kecamatan Alalak, Kamis, (09/01).
Ketua KPU Kabupaten Barito Kuala, Rusdiansyah, SP, menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat berjalan lancar dan sesuai prosedur. “Rapat pleno terbuka ini bertujuan untuk menetapkan pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Barito Kuala,” Ucapnya.
Pasangan calon terpilih adalah Dr. H. Bahrul Ilmi, S.H, M.H, dan Herman Susilo dengan perolehan suara 75.852 suara atau 45,82 persen dari total suara sah. Mereka akan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Barito Kuala periode 2025-2030.
Dalam sambutannya, Dr. H. Bahrul Ilmi dan Herman Susilo mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT dan mengucapkan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, kepolisian, TNI, dan masyarakat. Mereka berjanji untuk membangun Barito Kuala menjadi kabupaten yang lebih baik dan mengabdi kepada masyarakat.
“Kami berjanji untuk membangun Barito Kuala menjadi kabupaten yang lebih baik, maju, dan sejahtera,” Ujar Dr. H. Bahrul Ilmi.
Dalam kesempatan yang sama Kasdim 1005/Barito Kuala Mayor Inf M. Zaed menyampaikan, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, TNI akan terus mendukung proses demokrasi dan pemilihan umum yang adil dan transparan di Kabupaten Barito Kuala.
“Saya mengucapkan selamat kepada Dr. H. Bahrul Ilmi dan Herman Susilo, semoga mereka membangun Barito Kuala menjadi lebih baik, TNI juga siap mendukung pembangunan Kabupaten Barito Kuala menjadi lebih baik dan sejahtera.” Tutup Mayor Inf M. Zaed.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan partai politik, organisasi masyarakat, dan tokoh masyarakat.(1005).