Beranda TNI AD KODIM Peduli Terhadap Dampak Bencana Alam

Peduli Terhadap Dampak Bencana Alam

12
0

Kodim 0316/Batam Mendatangi Warga Yang Terkena Dampak Bencana Alam di Kelurahan Seraya Kecamatan Batu Ampar. Selasa(21/01/2025).

Bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah kota batam pada beberapa waktu lalu akibat diguyur hujan yang sangat deras,membuat personil Kodim 0316/Batam tergerak hati untuk membantu mereka.

Tepatnya di RW 01 RT 05 dan 06 Kelurahan Seraya ini terkena musibah bencana alam yaitu tanah longsor. Personil Kodim 0316/Batam di wakilkan oleh sejumlah personil Koramil 01/Lubuk di pimpin langsung oleh Komandan Koramil 01/Lubuk Baja mendatangi para warga yang terkena dampak dari bencana tersebut. Dengan membawa sembako ke tempat para korban tanah longsor ini bisa membantu meringankan beban Warga yang terkena musibah tersebut

Dalam kesempatan ini Danramil 01/Lubuk Baja Kapten Inf Samjos Sirait mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian kami mewakili angkatan Darat khususnya Kodim 0316/Batam memberikan bantuan kepada para warga yang terdampak bencana alam tanah longsor, harapan kami dengan datangnya kami dapat meringankan beban dan menjalin silahturahmi yang lebih erat Ujar Danramil 01/Lubuk Baja.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini