Lanny Jaya – Wadanpos Tiom Satgas Yonif 614/RJP Sertu Irwan mengadakan kegiatan silaturahmi dengan tokoh agama di rumah Bapak Halus Kogoya (57) yang merupakan Pendeta Gereja Kogoyaluk Kampung Konikme, Distrik Yugungwi, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Selasa (04/3/2025).
Tujuan dari kegiatan ini adalah mempererat tali silaturahmi dan membangun komunikasi yang efektif guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut.
Dalam pertemuan tersebut Sertu Irwan menyampaikan pentingnya peran aktif pihak gereja, terutama dalam menciptakan kondusifitas wilayah. Irwan berharap agar para tokoh agama dapat bersinergi dengan Personel Satgas dalam menjaga situasi wilayah yang kondusif.
Bapak Halus Kogoya menyambut baik kunjungan silaturahmi Personel Pos Tiom. Ia menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan silaturahmi tersebut. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk bersinergi dengan Personel Satgas dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah tersebut.
Wadanpos Tiom menekankan pentingnya kerja sama antara TNI, tokoh agama, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya. Ia berkomitmen untuk terus berupaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614)