Hulu Sungai Selatan – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1003-06/Simpur Kodim 1003/Hulu Sungai Selatan (HSS) Serma Apandi melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaan dengan mengikuti buka puasa bersama yang dirangkai dengan sholat Magrib berjamaah di wilayah binaan Desa Wasah Hulu Kecamatan Simpur Kabupaten HSS. Selasa (11/03/25) sore waktu setempat
Melalui metode Komsos, Babinsa terus berupaya untuk selalu bersama warga binaan sekaligus mendekatkan diri dengan harapan kehadirannya bisa dirasakan manfaatnya di tengah masyarakat sekaligus membangun sinergitas hingga terwujud suatu kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Dalam konferensinya, Serma Apandi kepada jurnalis mengatakan bahwa kegiatan Komsos merupakan salah satu metode untuk mendekatkan dirinya dengan warga binaan dengan harapan bisa mengetahui perkembangan situasi dan kondisi di wilayah binaan sehingga bisa dijadikan bahan laporan dan pertimbangan dalam mengambil setiap tindakan.
Seperti saat ini di bulan suci Ramadhan, dimana warga binaan khususnya bagi yang beragama muslim sedang menjalankan banyak kegiatan ibadah keagamaan, di antaranya puasa dan pada sore hari menjelang magrib banyak digelar kegiatan buka bersama dan sholat berjamaah.
“Ikuti kegiatan buka bersama warga binaan selain meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT juga sebagai wahana untuk saling bersilaturahmi,” tutur Serma Apandi.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa melalui momen tersebut, selain menjalin silaturahmi dan mendekatkan diri dengan warga binaan, kepada masyarakat dihimbau dan diajak untuk bekerja sama untuk saling menjaga ketertiban dan keamanan serta meningkatkan rasa saling hormat menghormati sesama umat agama lain.
Contohnya dalam melaksanakan kegiatan bergerakan saur agar tidak dengan cara berlebihan seperti menggunakan sound system yang besar, namun cukup dengan menggunakan alat tradisional di waktu yang tepat.
Sementara itu, salah satu warga yang enggan disebutkan namanya menambahkan bahwa sebagai warga binaan, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Babinsa di lingkungan masyarakat, dimana ada kegiatan selalu Babinsa hadir, seperti saat ini acara buka bersama warga pun rela meninggalkan keluarga untuk datang berbuka puasa bersama warga binaan.
Dengan demikian, diharapkan bahwa kegiatan Komsos tersebut dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya sinergitas dan kolaborasi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat
@pendim1003