Beranda TNI AD KODIM Koramil 1505-05 Sofifi Berbagi Berkah, Bagikan Makanan Gratis untuk Pengguna Jalan

Koramil 1505-05 Sofifi Berbagi Berkah, Bagikan Makanan Gratis untuk Pengguna Jalan

8
0

Kota Tidore Kepulauan – Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial, Koramil 1505-05/Sofifi menggelar kegiatan Jum’at Berkah dengan membagikan makanan gratis kepada para pengguna jalan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 1505-05/Sofifi, Kapten Mayor Andy Purwanto, bersama anggota Koramil.

Aksi sosial ini berlangsung di depan Markas Koramil 1505-05/Sofifi, yang berlokasi di Desa Ampera, Kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, pada Jumat (14/2). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan warga setempat.

Kapten Mayor Andy Purwanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang sedang dalam perjalanan. “Semoga dengan adanya kegiatan ini, kami bisa memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi masyarakat, terutama di hari penuh berkah ini,” ujarnya.

Masyarakat yang melintas tampak antusias menerima makanan yang dibagikan dan mengapresiasi inisiatif Koramil 1505-05/Sofifi. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus berlanjut sebagai wujud nyata kepedulian sosial di tengah masyarakat.

(TNI-AD, Pendim 1505/Tidore)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini