Aceh barat – Babinsa Posramil 12/Panton Reu Kodim 0105/Abar, Sertu Wisnaruddin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan di wilayahnya. Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat. Selain itu, Komsos juga bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi di lapangan secara langsung serta menampung aspirasi, saran, dan masukan dari warga terkait berbagai permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka.Bertempat digampong Manggie Kecamatan Panton Reu Kabupaten Aceh Barat. Kamis, (13/02/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Wisnaruddin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) serta mengajak warga untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat. Ia juga mengimbau warga untuk terus menjaga kerukunan, meningkatkan kepedulian sosial, serta bersama-sama menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan.
Kegiatan Komsos ini merupakan langkah preventif dan proaktif yang dilakukan oleh Babinsa untuk menciptakan situasi yang kondusif di wilayah binaannya. Melalui komunikasi langsung, Babinsa dapat lebih memahami kondisi sosial masyarakat, mulai dari permasalahan ekonomi, sosial, hingga keamanan. Tidak hanya itu, Komsos juga memberikan kesempatan bagi Babinsa untuk mensosialisasikan program-program pemerintah, termasuk himbauan terkait kesehatan, ketahanan pangan, dan pentingnya gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.
Warga yang hadir menyambut baik kehadiran Sertu Wisnaruddin dan merasa senang karena mereka dapat menyampaikan keluh kesah serta berbagi informasi secara langsung. Dengan adanya komunikasi yang baik ini, diharapkan tercipta sinergi antara TNI dan masyarakat demi mewujudkan lingkungan yang aman, damai, dan sejahtera.