Beranda TMMD Komandan Satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai Tinjau Pembangunan Jembatan di Desa Lamatti...

Komandan Satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai Tinjau Pembangunan Jembatan di Desa Lamatti Riawang

2
0

SINJAI. Komandan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1424/Sinjai, Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi, S.E., M.Han, melakukan kunjungan langsung ke lokasi pembangunan jembatan di Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, Minggu (9/3/2025).

Dalam kunjungan ini, Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi meninjau progres pekerjaan serta memberikan arahan kepada anggota Satgas dan masyarakat yang terlibat dalam pembangunan. Beliau juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga setempat guna mendengar langsung aspirasi serta harapan mereka terkait infrastruktur yang sedang dibangun.

“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan jembatan ini berjalan sesuai rencana dan dapat selesai tepat waktu. Jembatan ini akan menjadi akses penting bagi masyarakat, sehingga kualitas dan ketahanannya harus benar-benar diperhatikan,” ujar Letkol Arm Dian.

Beliau juga mengapresiasi semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh Satgas TMMD dan masyarakat dalam bekerja bahu-membahu demi kelancaran proyek ini.

Warga Desa Lamatti Riawang menyambut baik kunjungan tersebut dan merasa semakin termotivasi untuk ikut serta dalam penyelesaian pembangunan. Dengan dukungan penuh dari TNI, mereka berharap jembatan ini dapat segera digunakan untuk memperlancar aktivitas sehari-hari dan meningkatkan perekonomian desa.

Kunjungan ini menjadi bukti nyata komitmen TNI dalam mendukung pembangunan daerah, khususnya di wilayah terpencil, demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini