Beranda TNI AD KODIM KODIM 1616/GIANYAR GELAR ACARA KORP RAPORT PURNA BHAKTI DAN PENERIMAAN ANGGOTA BARU

KODIM 1616/GIANYAR GELAR ACARA KORP RAPORT PURNA BHAKTI DAN PENERIMAAN ANGGOTA BARU

13
0

Gianyar – Sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada prajurit yang telah menyelesaikan masa dinasnya, dan masuknya Warga yang Baru, Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H., M.Han. pimpin acara Korp Raport Purna Bhakti dan Penerimaan Anggota Baru Kodim 1616/Gianyar. Kamis (13/2/2025)

Selaku Irup, Dandim menyampaikan, Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas ridhoNya kita dapat hadir untuk mengikuti acara Korp Raport Purna Bhakti dan Penerimaan Warga Baru Kodim 1616/Gianyar, Kepada Letda Cpl Murtono saya ucapkan selamat melaksanaakn tugas di tempat yang baru, dan kepada Peltu I Ketut Suryanata, Pelda I Nyoman Wirayasa, Sertu Edy Mustofa, Sertu I Gusti Ngurah Darmawan, PNS Anak Agung Gede Rakayasa, PNS I Made Lunga, beserta keluarga, saya selaku Komandan Kodim 1616/Gianyar mengucapkan selamat jalan dan selamat melaksanakan Purna Bhakti.

Kami ucapkan terimakasih atas sumbangsih serta darma baktinya selama ini di Kodim 1616/Gianyar, Selain itu juga kami harapkan tali persaudaraan dan silahturahmi terhadap seluruh anggota beserta keluarga besar Kodim 1616/ Gianyar selalu di jaga.

Kepada anggota baru, Sertu I Nyoman Ngurah Suhendra, Serda I Wayan Pono Diara, Serda I Gusti Ngurah Arimbawa, Serda I Wayan Sudarta, Kopda I Wayan Endra Darwina, Kopda I Kadek Dika, Kopda I Wayan Edy Kesuma dan Kopda Ketut Suwardika, saya selaku Komandan Kodim serta seluruh keluarga besar Kodim 1616/Gianyar mengucapkan selamat bergabung dan selamat melaksanakan tugas baru di tempat ini. Pungkasnya”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini