Beranda TNI AD KODIM Kodim 1501/Ternate dan Warga Desa Tacici Bersinergi dalam Penggalian Saluran Drainase Pra...

Kodim 1501/Ternate dan Warga Desa Tacici Bersinergi dalam Penggalian Saluran Drainase Pra TMMD ke 124

1
0

Kodim 1501/Ternate, Halbar – Dalam rangka persiapan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 124, Anggota Kodim 1501/Ternate bersama warga masyarakat Desa Tacici bekerja sama melaksanakan kegiatan pra TMMD dengan melakukan penggalian saluran drainase. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah banjir dan genangan air yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari masyarakat.

Penggalian saluran air ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas infrastruktur lingkungan di Desa Tacici. Dengan adanya saluran drainase yang baik, diharapkan dapat mengurangi risiko banjir dan genangan air, sehingga masyarakat dapat hidup dengan lebih nyaman dan aman.

Melalui kegiatan pra TMMD ini, Kodim 1501/Ternate menunjukkan komitmennya dalam membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa Tacici. Dengan kerja sama yang baik antara TNI dan masyarakat dan pemerintah daerah, diharapkan TMMD ke 124 dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Tacici.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini