Beranda TNI AD KODIM Kodim 0809/Kediri Gelar Tradisi Pelepasan Letkol Inf Aris Setiawan

Kodim 0809/Kediri Gelar Tradisi Pelepasan Letkol Inf Aris Setiawan

3
0

Kediri – Kodim 0809/Kediri menggelar acara tradisi pelepasan Komandan Kodim 0809/Kediri, Letkol Inf Aris Setiawan, S.H., pada Selasa (10/12/2024). Acara berlangsung di Markas Kodim 0809/Kediri, Jalan Ahmad Yani No. 16 B, Kelurahan Banjaran, Kecamatan Kota Kediri.

Acara dimulai dengan sambutan perpisahan dari Letkol Inf Aris Setiawan, S.H., yang menyampaikan rasa terima kasih dan penghormatan kepada seluruh jajaran Kodim 0809/Kediri. Sambutan dilanjutkan dengan ucapan selamat jalan dan doa sukses dari Komandan Kodim yang baru, Letkol Inf Ragil Jaka Utama, S.Hub. Int., M.H.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Letkol Inf Aris Setiawan selama memimpin Kodim 0809/Kediri. Selamat bertugas di tempat yang baru. Semoga terus sukses,” ujar Letkol Inf Ragil Jaka Utama.

Sebagai tanda penghormatan, acara dilanjutkan dengan pengalungan selendang, pemberian buket bunga, dan ucapan perpisahan kepada Letkol Inf Aris Setiawan, S.H., beserta ibu oleh Letkol Inf Ragil Jaka Utama. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Mayor Inf Ngatari (Pabung), perwira staf, Danramil jajaran, anggota Bintara, Tamtama, PNS, serta Persit.

Tradisi pelepasan ini mencerminkan penghormatan dan kekeluargaan yang kuat di lingkungan Kodim 0809/Kediri. Seluruh peserta acara memberikan doa dan harapan terbaik untuk Letkol Inf Aris Setiawan di tempat penugasan barunya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini