Beranda TNI AD KODIM Kebakaran di Amuntai: TNI-Polri dan Masyarakat Gotong Royong Padamkan Api

Kebakaran di Amuntai: TNI-Polri dan Masyarakat Gotong Royong Padamkan Api

18
0




HULU SUNGAI UTARA – Kebakaran kembali melahap rumah warga di Desa Garunggang, Kecamatan Banjang, Sabtu, (18/01) sekitar pukul 15.43 WITA.

Pjs. Danramil 1001-07/Amuntai Tengah Peltu Abdul Wahid, mengatakan sumber api masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian.

“Kebakaran menghabiskan 2 unit rumah bangunan permanen milik Baharudin (50) dan Jamiah Nur (41) warga Desa Garunggang Kecamatan Banjang.”ujarnya

Danramil menyebut, pada musibah kebakaran yang menghanguskan rumah ini tidak ada korban jiwa. Namun akibat kejadian tersebut 2 unit rumah korban berserta isinya habis terbakar.

“Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dan korban terdampak saat ini mengungsi dirumah kerabatnya yang tak jauh dari lokasi kejadian,” kata Danramil.

Proses pemadaman api pun berlangsung secara gotongroyong. Masyarakat membantu petugas membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya.

“Api dapat dipadamkan dengan bantuan TNI-Polri, Relawan BPK dan unsur masyarakat yang menggunakan peralatan seadanya,” jelasnya.

Sementara akibat musibah kebakaran yang menghanguskan rumah ini untuk kerugian ditafsir ratusan juta rupiah.(1001).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini