Kasdim 1203/Ketapang Hadiri Patroli Bersama Forkopimda, Pastikan Keamanan Nataru 2025–2026

Ketapang – Kasdim 1203/Ketapang Mayor Inf Mardianus bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Ketapang mengikuti kegiatan patroli bersama dalam rangka pengecekan Pos Pengamanan (Pos Pam), Pos Yan, dan Pos Terpadu Operasi Pengamanan Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026,”Rabu(31/12/2025)

Kegiatan patroli bersama ini dipimpin langsung oleh Kapolres Ketapang dan diikuti unsur TNI-Polri serta instansi terkait, sebagai bentuk sinergitas antar lembaga dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal dan pergantian tahun.

Kasdim 1203/Ketapang Mayor Inf Mardianus menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan penuh terhadap Polri dan pemerintah daerah guna memastikan seluruh rangkaian pengamanan berjalan aman, lancar, dan kondusif.

“Melalui patroli bersama ini, kita ingin memastikan kesiapsiagaan personel di lapangan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang merayakan Natal maupun Tahun Baru,” ujar Kasdim.

Patroli dilakukan dengan mengunjungi sejumlah Pos Pam dan Pos Terpadu di wilayah hukum Polres Ketapang, sekaligus memberikan arahan dan motivasi kepada personel yang bertugas agar tetap waspada serta mengedepankan pelayanan humanis kepada masyarakat.
Diharapkan dengan adanya sinergi Forkopimda, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Ketapang selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dapat terjaga dengan baik.(1203).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *