Beranda TNI AD KODIM Jum’at Bersih Babinsa Koramil 01/Lasolo Bersama Warga Bersihkan Masjid

Jum’at Bersih Babinsa Koramil 01/Lasolo Bersama Warga Bersihkan Masjid

19
0

KONUT – Dalam rangka penguatan teritorial dan pembinaan pemberdayan wilayah pertahanan Konawe Utara, Kodim 1430/Konut Serma junaid melaksanakan Anjang sana di mesjid desa puuwonggia kec motui kab Konawe Utara H prov sultrah . Bersama beberapa warga melaksanakan pembersihan mesjid. Jumat (31/1/2025)

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan Babinsa Koramil 01/Lasolo dalam menjaga kebersihan dan kerapian tempat Ibadah. Sehingga rasa nyaman tercipta pada warga ketika melakukan Sholat lima waktu ataupun kegiatan ibadah lainnya di Masjid Desa Puwonggia.

Serma Junaid menyampaikan kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk kerjasama antara Babinsa dengan masyarakat binaan Koramil 01/Lasolo sehingga terjalin hubungan harmonis dan mempererat jalinan silaturahmi. Ungkapnya

Dengan adanya kegiatan ini, masjid menjadi semakin terawat, jamaah semakin nyaman dalam beribadah dan bersama-sama menjaga kebersihan di lingkungan masjid.

Sementara itu, salah satu pengurus Masjid menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian dan partisipasi anggota Koramil 01/Lasolo yang telah ikut andil membersihkan Masjid.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini