Jalin Hubungan Kerja yang Baik, Babinsa Melaksanakan Komsos dengan Masyarakat Desa Binaan

ACEH BARAT – Babinsa Posramil 06/Bubon Kodim 0105/Aceh Barat, Serda Endi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di Desa Alue Lhok, Kecamatan Bubon, Kabupaten Aceh Barat, Jumat (16/05/2025).

Serda Endi mengatakan bahwa Komsos ini mencerminkan kemanunggalan TNI, khususnya Babinsa, kepada masyarakat di desa binaan. Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan atau situasi di wilayah binaan melalui interaksi dan komunikasi sosial antara Babinsa dan warga masyarakat, sehingga dapat mempererat hubungan TNI dengan rakyat.

Dengan rutin memantau wilayah desa binaan, Babinsa dapat mengetahui permasalahan yang ada di desa dan menyelesaikannya dengan cepat. “Dengan adanya Komsos, kita dapat mengetahui permasalahan di desa dan menyelesaikannya dengan cepat,” tutup Serda Endi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *