Beranda TMMD Hangatnya Makan Siang Bareng Satgas TMMD di Desa Tumih

Hangatnya Makan Siang Bareng Satgas TMMD di Desa Tumih

1
0

BARITO KUALA – Suasana kebersamaan terlihat di lokasi pelaksanaan TMMD Ke-126 Kodim 1005/Barito Kuala di Desa Tumih, Kecamatan Wanaraya. Saat waktu istirahat siang tiba, anggota Satgas TMMD bersama warga tampak duduk melingkar di teras rumah warga, menikmati makan siang sederhana bersama, Sabtu (01/11).

Meski hanya beralaskan papan kayu, suasana akrab dan kekeluargaan begitu terasa. Candaan ringan di sela suapan nasi menjadi pemandangan yang hangat di tengah kesibukan pembangunan infrastruktur desa.

Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TMMD Ke-126 Kodim 1005/Barito Kuala, Kapten Inf Tri Hendro, membenarkan bahwa momen-momen kebersamaan seperti ini menjadi bagian penting dari kegiatan TMMD.

“Bukan hanya membangun fisik, tapi juga membangun kedekatan emosional dengan warga. Dari makan bersama seperti ini, hubungan TNI dan masyarakat semakin kuat,” ungkapnya.

Ia menambahkan, semangat gotong royong yang tumbuh di lapangan merupakan wujud nyata dari kemanunggalan TNI dengan rakyat, yang menjadi inti dari pelaksanaan TMMD.(1005).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini