Pontianak_Danramil 1207-04 Pontianak Timur Hadiri Kegiatan Gotong Royong Bersama Masyarakat. Bertempat di Jln. Padat Karya Kelurahan Parit Mayor Kec. Pontianak Timur Kota Pontianak Prov. Kalimantan Barat.
Sabtu (19/04/2025)
Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Wakil walikota Pontianak, Anggota DPRD Dapil 4 Pontianak Timur, Sekda kota Ptk, Kadis PUPR Kota Pontianak, Camat Pontianak Timur, Kapolsek Pontianak Timur, Danramil 04/Pontianak Timur beserta 5 anggota, Lurah se Kecamatan Pontianak Timur, Ketua RT dan RW Kel.Parit Mayor dan Saigon, Warga masyarakat Kel.Parit Mayor dan Saigon.
Danramil 1207-04 Pontianak Timur menambahkan “Kegiatan gotong royong ini merupakan sarana kebersamaan antara seluruh instansi terkait dan maskyarakat demi membantu tercapainya kenyamanan dan kebersihan diwilayah.” Ungkapnya.
“Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab bagi Babinsa untuk memelihara hubungan yang baik bersama warganya. Salah satunya melalui karya bakti dan bergotong royong bersama masyarakat binaan agar tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat,” tutupnya.
(Pendim 1207/Pontianak)