NABIRE — Komandan Kodim 1705/Nabire, Letkol Inf Marudut H. Simbolon, bersama Wakil Bupati Nabire H. Burhanuddin Pawennari dan Plt. Sekda Nabire, melakukan peninjauan langsung ke sejumlah titik bencana banjir yang melanda wilayah Kabupaten Nabire, Papua Tengah.
Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk respons cepat dan kepedulian pemerintah daerah serta TNI terhadap masyarakat yang terdampak banjir di beberapa distrik, termasuk Distrik Yaro, Wanggar, dan Yaur.
Dalam peninjauan tersebut, rombongan menyempatkan diri berdialog dengan warga setempat, meninjau kondisi rumah dan lahan pertanian yang terendam air, serta memastikan penyaluran bantuan tanggap darurat berjalan dengan baik.
Dandim 1705/Nabire, Letkol Inf Marudut H. Simbolon, menegaskan bahwa TNI melalui jajaran Kodim 1705/Nabire akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.
Kami hadir di tengah masyarakat untuk memastikan kondisi di lapangan dan memberikan bantuan yang dibutuhkan. Kodim 1705/Nabire siap mendukung upaya pemerintah daerah dalam penanganan darurat maupun pemulihan pasca-banjir,”
Sementara itu, Wakil Bupati Nabire H. Burhanuddin Pawennari menyampaikan rasa prihatin dan empati yang mendalam kepada warga yang terdampak, serta mengapresiasi langkah cepat TNI dan seluruh unsur terkait dalam membantu masyarakat.
Peninjauan bersama ini menjadi wujud nyata sinergi antara TNI dan Pemerintah Daerah dalam menghadapi bencana alam, sekaligus memastikan seluruh warga terdampak mendapatkan perhatian dan bantuan yang layak.