Beranda TNI AD KODIM Dandim 1309/Manado Berikan Jam Komandan kepada Prajurit dan PNS Kodim

Dandim 1309/Manado Berikan Jam Komandan kepada Prajurit dan PNS Kodim

18
0

Manado – Komandan Kodim 1309/Manado, Letnan Kolonel Arh Yosip Brozti Dadi, S.E., M.Tr (Han), memberikan Jam Komandan (Jamdan) kepada prajurit dan PNS Kodim di Aula Serbaguna Makodim, Jl. Sam Ratulangi, Kelurahan Winangun Dua, Malalayang, Kota Manado, Senin (10/2/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan arahan, motivasi, serta kebijakan terbaru kepada seluruh personel guna meningkatkan kedisiplinan, profesionalisme, dan semangat pengabdian. Dalam arahannya, Dandim menekankan pentingnya menjaga loyalitas, dedikasi, serta sinergi antara prajurit dan aparatur sipil negara dalam mendukung tugas pokok TNI AD.

“Kita harus selalu siap melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, menjaga kekompakan, serta terus meningkatkan kualitas diri demi kepentingan satuan dan masyarakat,” ujar Letkol Arh Yosip Brozti Dadi.

Selain itu, Dandim juga mengingatkan agar seluruh personel tetap menjaga kesehatan, menghindari pelanggaran, serta berperan aktif dalam berbagai program pembinaan teritorial di wilayah Kodim 1309/Manado.

Dengan adanya Jam Komandan ini, diharapkan seluruh anggota semakin termotivasi dalam menjalankan tugas serta berkontribusi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Manado.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini