TARAKAN – Usai pelaksanaan upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Tahun Anggaran 2025, Komandan Kodim 0907/Tarakan, Letkol Kav Jhon B.C. Simarmata, M.Han., bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tarakan langsung meninjau beberapa lokasi sasaran kegiatan TMMD, Rabu (19/2/2025).
Peninjauan ini dilakukan untuk melihat langsung kondisi lapangan dan memastikan kesiapan pelaksanaan berbagai program fisik yang telah direncanakan dalam TMMD, seperti semenisasi jalan, pembangunan drainase, pembuatan jembatan, rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH), serta pembangunan sumur bor dan MCK.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0907/Tarakan menjelaskan bahwa tinjauan ini bertujuan untuk memastikan program TMMD berjalan sesuai target dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.
“Kami ingin memastikan bahwa semua kegiatan yang direncanakan dapat berjalan dengan baik dan sesuai jadwal. Dengan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, serta masyarakat, kami optimis TMMD ke-123 ini dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kesejahteraan warga,” ujar Letkol Kav Jhon B.C. Simarmata, M.Han.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Tarakan, Jamaludin, yang turut serta dalam peninjauan, mengapresiasi peran aktif TNI dalam membantu percepatan pembangunan daerah.
“Kegiatan TMMD ini sangat membantu masyarakat, terutama dalam pembangunan infrastruktur yang menjadi kebutuhan dasar mereka. Dengan adanya kerja sama yang baik antara pemerintah, TNI, dan masyarakat, pembangunan dapat berjalan lebih efektif dan efisien,” ungkapnya.
Selama peninjauan, Dandim dan Forkopimda juga menyempatkan diri berdialog dengan masyarakat setempat untuk mendengar langsung aspirasi dan harapan mereka terkait program TMMD. Antusiasme warga terhadap kegiatan ini menunjukkan bahwa TMMD tidak hanya berdampak pada pembangunan fisik, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
Dengan dimulainya program TMMD ke-123, diharapkan seluruh kegiatan yang telah dirancang dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat nyata bagi warga Kota Tarakan, khususnya di wilayah sasaran program.