Maros – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Komando Distrik Militer (Kodim) 1422/Maros menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada pengguna jalan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1422/Maros, Mayor Czi Muh. Ilyas, bersama para personel Kodim 1422/Maros di depan Makodim 1422/Maros, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, pada Minggu (9/3/2025).
Mayor Czi Muh. Ilyas menyampaikan bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan TNI dengan masyarakat, terutama dalam menyambut waktu berbuka puasa. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya pengguna jalan yang belum sempat berbuka di rumah. Semoga kegiatan ini dapat membawa berkah dan mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat,” ujarnya.
Aksi sosial ini disambut antusias oleh para pengguna jalan yang melintas. Mereka mengapresiasi kepedulian personel Kodim 1422/Maros yang turut berkontribusi dalam berbagi di bulan penuh berkah ini.
Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong. Kodim 1422/Maros berkomitmen untuk terus hadir dalam berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di Kabupaten Maros.