Beranda TNI AD KODIM Babinsa Warmare Bantu Petani Dalam Pembuatan Parit Pengairan Sawah

Babinsa Warmare Bantu Petani Dalam Pembuatan Parit Pengairan Sawah

7
0

MANOKWARI – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian, Babinsa Koramil 1801-02/Warmare, Serda Rahmat Agus, melaksanakan karya bakti bersama para petani di Kampung Sidomuncul Distrik Aimasi, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, Minggu (26/01/2025).

Kegiatan tersebut bertujuan membuat parit pengairan sawah guna mencegah kekeringan yang dapat mengancam hasil panen para petani.

Kegiatan dimulai sejak pagi, dengan Serda Rahmat Agus bersama warga bahu-membahu menggali dan memperbaiki parit pengairan di sekitar lahan persawahan. Parit ini diharapkan mampu mengalirkan air dengan baik ke seluruh area sawah, terutama saat musim kemarau tiba.

Serda Rahmat Agus menyampaikan bahwa peran Babinsa tidak hanya menjaga keamanan wilayah, tetapi juga mendukung masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk bidang pertanian.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami sebagai Babinsa untuk membantu masyarakat dalam menjaga kelangsungan pertanian. Dengan adanya parit pengairan ini, diharapkan sawah-sawah di Kampung Sidomuncul tetap teraliri air, sehingga para petani tidak mengalami kerugian akibat kekeringan,” pungkasnya

Para petani yang terlibat dalam kegiatan ini mengapresiasi kehadiran dan bantuan Babinsa. Salah satu petani mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dari Babinsa yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan Pak Babinsa. Dengan adanya parit ini, kami lebih tenang karena air dapat mengalir dengan lancar ke sawah-sawah kami,” ujar salah satu Petani Bapak Suryono.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini