Babinsa Setia Bakti Pantau Penyaluran Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa dan Warga

ACEH JAYA – Babinsa Koramil 03/Setia Bakti Kodim 0114/Aceh Jaya, Serda Hendra Yani, melakukan pemantauan pendistribusian Makanan Bergizi Gratis (MBG) beserta snack yang disalurkan oleh Tim SPPG Daya Baro Krueng Sabee (Putro Nilam) dari Yayasan Ruang Kito Basamo. Kegiatan berlangsung di SDN 03 Setia Bakti dan Desa Lhok Buya, Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, Jumat (12/12/2025).

Di SDN 03 Setia Bakti, sebanyak 123 siswa dan siswi menerima paket makanan bergizi yang dibagikan langsung oleh tim pelaksana. Babinsa turut hadir memastikan pendistribusian berjalan tertib, teratur, dan tepat sasaran. Kehadiran Serda Hendra Yani juga membantu pihak sekolah dalam menjaga kelancaran kegiatan agar seluruh murid memperoleh paket sesuai jumlah yang telah ditentukan.

Selain di sekolah, penyaluran MBG juga dilaksanakan di Desa Lhok Buya dengan sasaran masyarakat setempat. Babinsa menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki nilai positif bagi pemenuhan gizi anak-anak dan warga, serta sangat mendukung peningkatan kesehatan masyarakat di wilayah Setia Bakti.

Ia berharap program makanan bergizi seperti ini dapat terus berlanjut dan mendapat dukungan dari berbagai pihak. Menurutnya, perhatian terhadap kebutuhan dasar generasi muda, terutama terkait kecukupan gizi, merupakan langkah penting dalam membangun kualitas sumber daya manusia di Aceh Jaya.(0114).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *