ACEH JAYA – Babinsa Posramil Darul Hikmah Kodim 0114/Aceh Jaya, Sertu M. Hasan, bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan lahan di sekitar fasilitas umum di Desa Gampong Baro Patek, Kecamatan Darul Hikmah, Kabupaten Aceh Jaya, Minggu (09/11/2025).
Kegiatan ini bertujuan menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman bagi masyarakat serta menumbuhkan semangat kebersamaan antara Babinsa dan warga desa.
Sertu M. Hasan mengatakan, gotong royong merupakan wujud nyata kepedulian sosial dan budaya kerja sama yang masih dijaga dengan baik di masyarakat pedesaan.
“Melalui kegiatan ini, kita ingin mengajak masyarakat agar terus menjaga kebersihan lingkungan, terutama di area fasilitas umum yang digunakan bersama,” ujarnya.
Ia menambahkan, kehadiran Babinsa dalam kegiatan seperti ini juga untuk memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat, sekaligus mendorong masyarakat agar selalu peduli terhadap kebersihan lingkungan.
Warga Desa Gampong Baro Patek menyambut positif kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif membantu dan memotivasi warga dalam kegiatan kemasyarakatan.
Kegiatan berlangsung lancar dan penuh semangat kebersamaan antara Babinsa dan masyarakat setempat.(0114).








