Beranda TNI AD KODIM Babinsa Koramil Klungkung Diterjunkan Kawal Distribusi MBG

Babinsa Koramil Klungkung Diterjunkan Kawal Distribusi MBG

6
0

Klungkung,- Perhatian khusus kembali diberikan Koramil 1610-01/Klungkung terkait bergulirnya Program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) di wilayah teritorialnya.

Perhatian tersebut diwujudkan dengan dikerahkannya para Babinsa untuk melaksanakan pendampingan dan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis ( MBG ) ke beberapa sekolah di wilayah Koramil 1610-01/Klungkung.

Hari ini masuk hari ke 2 dari Program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) yang digelar di wilayah teritorialnya,”ucap Pjs Danramil 1610-01/Klungkung Lettu Inf I Nyoman Surata.

Menurut Lettu Nyoman, untuk saat ini ada 13 sekolah di 3 Desa wilayah teritorial Koramil 1610-01/Klungkung yang sudah menerima Program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) , “ tuturnya, Selasa ( 18/02/25 ).

Untuk wilayah tersebut adalah Desa Selat, Tegak dan Desa Selisihan, dimana distribusi MBG ini diperuntukkan kepada 968 orang pelajar ditingkat TK, SD dan SMP,”ujarnya.

Lebih lanjut, dikatakan Lettu Nyoman bahwa pendampingan dan pengawalan distribusi MBG ini laksanakan dalam rangka memastikan distribusi berjalan aman, tertib dan lancar,”terangnya.

Hal ini juga menjadi wujud nyata dukungan serta komitmen pihaknya dalam mensukseskan salah satu program unggulan pemerintah demi memenuhi kebutuhan gizi generasi muda agar mereka dapat belajar dan beraktivitas dengan optimal,”tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini