Beranda TNI AD KODIM Babinsa Koramil Kaway XVI Turut Andil dalam Pembangunan Rumah Warga di Desa...

Babinsa Koramil Kaway XVI Turut Andil dalam Pembangunan Rumah Warga di Desa Muko

2
0

Aceh Barat – Di tengah kesibukannya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Serka Abdul Talib, Babinsa Koramil 03/Kaway XVI Kodim 0105/Aceh Barat, menyempatkan diri untuk membantu pembangunan rumah warga di Desa Muko, Kecamatan Kaway XVI, Kabupaten Aceh Barat, Rabu (29/10/2025).

Serka Abdul Talib terjun langsung membantu proses pemasangan dinding rumah, menunjukkan kepeduliannya terhadap kondisi tempat tinggal warga. Kehadirannya memberikan semangat baru bagi warga yang sedang bergotong royong membangun rumah.

“Kami sebagai Babinsa memiliki tanggung jawab untuk membantu meringankan beban masyarakat. Pembangunan rumah ini adalah salah satu upaya untuk meningkatkan kesejahteraan warga Desa Muko,” tutur Serka Abdul Talib.

Inisiatif Babinsa ini disambut baik oleh masyarakat Desa Muko. Mereka mengapresiasi kepedulian dan kesediaan Serka Abdul Talib untuk turun tangan membantu pembangunan rumah.

“Kami sangat berterima kasih atas bantuan Bapak Babinsa. Semoga dengan adanya rumah yang layak, keluarga kami dapat hidup lebih nyaman dan sejahtera,” ujar salah seorang warga penerima bantuan.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi pihak lain untuk turut serta dalam pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, serta mempererat tali silaturahmi antara TNI dan rakyat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini