Beranda TNI AD KODIM Babinsa Koramil 1425-02/Bangkala Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air Tertimbun Tanah

Babinsa Koramil 1425-02/Bangkala Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air Tertimbun Tanah

1
0

JENEPONTO – Babinsa (Bintara Pembinaan Desa), Koramil 02/Bangkala Kodim 1425/Jeneponto, berkolaborasi dengan warga membersihkan saluran air yang tertimbun tanah, di wilayah Dusun Kassi-kasi Tengah Desa Jenetallasa Kecamatan Bangkala Kabupaten Jeneponto, Minggu, 20/04/2025.

Kegiatan ini dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan, mencegah banjir, dan penyebaran penyakit menular.

Sertu Erwin Babinsa setempat menekankan pentingnya semangat gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.

“Karya bakti yang dilakukan bukan hanya sekadar membersihkan lingkungan, melainkan juga mempererat hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat. Dan menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan dan kesehatan lingkungan,” tegasnya.

Melalui kerja bakti bersama warga diharapkan benar-benar membawa manfaat bagi kepentingan masyarakat luas, serta bermanfaat pula untuk terbinanya hubungan baik antara TNI dengan rakyat.Tambah Sertu Erwin.

(Pendim 1425/Jeneponto).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini