BONE – Serka Andi Bahri, anggota Koramil 1407-20/Bontocani, bersama warga Desa Pamlusureng, Kecamatan Bontocani, Kabupaten Bone, melaksanakan gotong royong dalam pengecoran jalan tani, Senin (13/01/2025).
Dengan bantuan mesin molen, proses pengecoran jalan diharapkan lebih cepat dan optimal. Serka Andi Bahri menjelaskan bahwa penggunaan mesin molen sangat membantu dalam menciptakan adukan semen yang merata, sehingga efisien dalam waktu dan tenaga.
“Mesin molen ini tidak hanya mempercepat pekerjaan, tetapi juga memastikan hasil pengecoran lebih baik karena materialnya teraduk secara sempurna,” ujar Serka Andi Bahri.
Ia juga mengapresiasi semangat warga yang terlibat dalam pengerjaan jalan tersebut. “Saya mengimbau warga untuk terus semangat menyelesaikan pekerjaan ini. Selain menghasilkan infrastruktur yang bermanfaat, kegiatan seperti ini juga mempererat kebersamaan antar warga,” tambahnya.
Gotong royong ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Jalan tani yang sedang dikerjakan ini diharapkan dapat menunjang aktivitas warga, khususnya petani, dalam meningkatkan produktivitas mereka.
Dengan adanya sinergi antara Babinsa dan masyarakat, kegiatan ini menunjukkan semangat kebersamaan dalam membangun infrastruktur demi kesejahteraan bersama.