ACEH BARAT – Dalam wujud nyata kepeduliannya terhadap masyarakat, Babinsa Koramil 08 Arongan Lambalek Kodim 0105/Aceh Barat, Sertu Agus S tak segan turun langsung membantu warga desa binaan mengaduk semen untuk pembuatan pondasi rumah warga di Desa Drien Rampak, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Selasa (21/01/2025).
Kegiatan ini menjadi bukti bahwa TNI tidak hanya hadir untuk menjaga keamanan, tetapi juga aktif berperan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh Sertu Agus S diharapkan mampu mendorong solidaritas dan kebersamaan warga dalam menyelesaikan berbagai kebutuhan pembangunan desa.
Komitmen ini sejalan dengan tugas seorang Babinsa, yakni menjadi mitra terdepan masyarakat. Kehadiran Sertu Agus S telah memberikan dorongan moral dan tenaga nyata, sehingga pembangunan rumah dapat berjalan lancar dan cepat selesai. Inilah salah satu contoh nyata sinergi TNI dan rakyat dalam mendukung kemajuan desa.