Beranda TNI AD KODIM Babinsa Koramil 05/Panga Dampingi Petani Panen Padi di Desa Tuwi Kareung

Babinsa Koramil 05/Panga Dampingi Petani Panen Padi di Desa Tuwi Kareung

5
0

Aceh Jaya – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 05/Panga Kodim 0114/Aceh Jaya, Koptu Tatang S., melaksanakan pendampingan kegiatan panen padi milik salah satu warga binaannya di Desa Tuwi Kareung, Kecamatan Panga.

Panen padi seluas 0,5 hektare tersebut merupakan milik Sdri. Umi Salamah (45), anggota Kelompok Tani Mutiara Tani. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani ini menjadi bukti nyata keterlibatan TNI dalam membantu masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian.

Koptu Tatang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa untuk selalu hadir dan mendukung petani dalam setiap tahapan proses pertanian, mulai dari penanaman hingga masa panen.

“Kami siap membantu para petani agar hasil panen mereka maksimal. Ini merupakan wujud kepedulian TNI dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah,” ungkapnya.

Umi Salamah selaku pemilik lahan mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa, baik secara moril maupun tenaga. Ia berharap pendampingan seperti ini terus berlanjut demi meningkatkan hasil pertanian masyarakat.

Dengan sinergi antara TNI dan petani, diharapkan kesejahteraan masyarakat desa, khususnya petani, dapat terus meningkat, seiring dengan tercapainya ketahanan pangan yang kuat di wilayah Kecamatan Panga.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini